Search

Ini Harapan Isco Kepada Zidane

INILAHCOM, Madrid - Gelandang Real Madrid, Isco, optimis pelatih terbaru timnya, Zinedine Zidane, mampu memperbaiki perfoma klub.

Madrid telah resmi menunjuk Zidane sebagai pelatih baru mereka, menggantikan Santiago Solari yang dipecat awal pekan ini setelah gagal membawa Madrid bersaing di tiga turnamen berbeda.

Los Blancos menjalani musim yang sulit di 2018-19 ini. Sergio Ramos dkk berpeluang tidak meraih satu pun gelar juara musim ini setelah tersingkir dari Liga Champions Eropa, Piala Raja Spanyol, dan berada diurutan ketiga klasemen La Liga Spanyol.

Dengan ditunjuknya Zidane, pelatih yang membawa Madrid meraih gelar Liga Champions Eropa tiga kali berturut-turut, Isco percaya bahwa pria berusia 46 tahun itu mampu mengembalikan kejayaan El Real.

"Kita semua kenal dia. Sebagai pemain dia luar biasa, sebagai pelatih dia telah memenangkan segalanya," kata Isco dikutip dari Goal.

"Sangat fantastis bagi semua orang untuk mendapatkannya kembali di Real Madrid. Dan semua penghargaan untuknya kembali sekarang, terlebih ketika di waktu yang sangat sulit," lanjutnya.

"Dia mencintai Real Madrid dan mudah-mudahan dia akan membawa kita lagi ke kemenangan," tandasnya menutup.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Ini Harapan Isco Kepada Zidane : https://ift.tt/2W4wBpT

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Ini Harapan Isco Kepada Zidane"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.