INILAHCOM, Bekasi - Angel Alfredo Vera tak menyangka Bhayangkara FC menelan kekalahan telak dari Arema FC. Alfredo mengakui Arema bermain lebih baik daripada timnya.
Bhayangkara FC menjamu Arema FC di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (30/3/2019) sore WIB, pada pertandingan perempat final Piala Presiden 2019. Bermain di depan publik sendiri, Bhayangkara FC menyerah dengan skor telak 0-4.
Arema membuka keunggulan lewat Makan Konate di menit ke-12, Hamka Hamzah menggandakan skor jadi 2-0 di menit ke-39. Hamka memaksimalkan umpan tendangan bebas Makan Konate.
Di babak kedua, Bhayangkara FC yang berusaha bermain agresif guna mengejar ketertinggalan malah kemasukan dua gol tambahan. Makan Konate mencetak gol keduanya di menit ke-78 serta Ricky Kayame di masa injury.
Usai laga, Alfredo Vera terkejut dengan hasil akhir pertandingan. Ia menyebut Arema layak menang karena bermain lebih baik.
"Melihat pertandingan seperti ini, saya tidak bisa banyak bicara dan hanya bisa mengatakan selamat untuk Arema yang bermain lebih baik dari kami dan melangkah ke semifinal," ujar pelatih asal Brasil dalam jumpa pers.
Alfredo sempat menyinggung barisan serang timnya yang kerap mudah kehilangan bola serta buruknya transisi permainan Bhayangkara FC. Hal itu mampu dimanfaatkan Arema untuk melancarkan serangan balik yang berujung gol.
"Saya melihat serangan kami banyak kesalahan di lini depan. Serangan balik cepat Arema pun berawal dari hal tersebut dan mereka melakukannya dengan baik. Saya harus akui, kami belum bisa melakukan evaluasi saat ini karena saya pun mengakui pemain saya sudah berusaha maksimal," lanjutnya menambahkan.
"Arema bermain sangat disiplin di lini belakang. Seperti saya katakan, mereka sangat bagus dan kami tidak bisa bermain seperti pertandingan sebelumnya," ia menutup.
Di babak semifinal, Arema akan berhadapan dengan Kalteng Putra yang di laga sebelumnya mengalahkan Persija Jakarta lewat adu penalti.
Baca Kelanjutan Alfredo Tak Menyangka BFC Kalah Telak dari Arema : https://ift.tt/2I7aZoSBagikan Berita Ini
0 Response to "Alfredo Tak Menyangka BFC Kalah Telak dari Arema"
Posting Komentar