
INILAHCOM, Sleman - Persija Jakarta memastikan lolos ke babak perempatfinal sebagai juara grup. Di pertandingan terakhir babak penyisihan Macan Kemayoran mengalahkan PSS Sleman 2-0.
Dalam pertandigan terakhir Grup D Piala Presiden 2019 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (15/3/2019) malam WIB, Persija sempat dibuat kesulitan oleh PSS di babak pertama. Skor 0-0 bertahan sampai jeda.
Macan Kemayoran baru bisa membuka keunggulan di menit ke-59. Berawal dari sepak pojok Riko Simanjuntak, Bruno Matos menyundul bola di tiang dekat yang gagal dihentikan kiper lawan.
Unggul satu gol membuat Persija semakin berambisi menambah keunggulan, tercatat mereka punya sejumlah peluang menggandakan skor.
Gol kedua baru datang pada menit ke-85, setelah Macan Kemayoran dapat penalti. Bruno Matos yang maju sebagai eksekutor sukses mencetak gol keduanya untuk menjadikan skor 2-0.
Sampai peluit panjang berbunyi, skor 2-0 tak berubah. Dengan kemenangan ini, Persija menutup Grup D dengan nilai tujuh, unggul selisih gol dari Madura United di peringkat dua yang di laga sebelumnya menang 1-0 dari Borneo FC. Madura United juga lolos dengan status runner-up terbaik.
Susunan Pemain
PSS Sleman: Ega Rizki, Alfonso, Bagus, Ikhwan, Jajang, Irkham, M. Sidik, Nerius Alom, Rangga, Brian, Kushedya
Persija Jakarta: Shahar, Dany, Ismed, Maman, Renaud, Bruno, Riko, Rohit, Sandi, Heri, Silvio
Baca Kelanjutan Persija Lolos ke Perempatfinal Sebagai Juara Grup : https://ift.tt/2XYAZIJBagikan Berita Ini
0 Response to "Persija Lolos ke Perempatfinal Sebagai Juara Grup"
Posting Komentar