Search

Tendang Wajah Ederson, Mane Minta Maaf

INILAHCOM, Manchester - Penyerang Liverpool, Sadio Mane meminta maaf kepada kiper Manchester City, Ederson dalam insiden yang membuat wasit mengeluarkan kartu merah untuk pemain asal Senegal tersebut.

Mane mendapatkan kartu merah saat Liverpool sedang dalam kondisi tertinggal 0-1 melalui gol Sergio Aguero. Mane berusaha mengontrol bola dengan mengangkat kaki terlalu tinggi, sementara Ederson meninggalkan gawangnya untuk memotong bola.

Tanpa sengaja, kaki Mane mengenai pipi bagian kanan Ederson. Tanpa ampun, wasit memberikan kartu merah untuk Mane dan pertandingan pun berakhir dengan skor 5-0 untuk kemenangan The Citizens.

Mane ditarik keluar di babak kedua digantikan oleh Claudio Bravo. Atas insiden tersebut, pemain berusia 25 tahun meminta maaf kepada Ederson via media sosial.

"Saya berharap dan berdoa Ederson segera pulih. Saya meminta maaf karena dia cedera saat insiden tabrakan yang tak disengaja di lapangan," tulis Mane, di akun Facebook, seperti dilansir Soccerway.

"Saya meminta maaf karena dia tak bisa menyelesaikan pertandingan karena insiden tersebut. Saya mendoakan dia cepat sembuh dan kembali bermain secepatnya," tambahnya.

Doa Mane dikabulkan. Ternyata cedera Ederson tak parah dan pelatih Pep Guardiola mengonfirmasi tak ada tulang yang patah. Melalui Twitter, bek Manchester City, Benjamin Mendy menunggah kondisi terkini kiper asal Brasil tersebut dimana pipi kanannya diperban.


Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Tendang Wajah Ederson, Mane Minta Maaf : http://ini.la/2403460

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Tendang Wajah Ederson, Mane Minta Maaf"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.