Search

Mendy Absen 7 Bulan, City Belanja Pemain Baru?

INILAHCOM, Manchester - Pep Guardiola angkat bicara soal cedera yang dialami Benjamin Mendy. Guardiola belum tahu apakah City akan belanja pemain baru di awal tahun depan.

Mendy mengalami cedera di babak pertama saat Manchester City meraih kemenangan 5-0 dari Crystal Palace di Etihad Stadium akhir pekan kemarin. Setelah dilakukan pemeriksaan medis lanjutan diketahui bek 23 tahun itu mengalami cedera anterior cruciate ligament (ACL).

Setelah menjalani operasi di Barcelona, Jumat (29/9/2017) waktu setempat, Mendy diharuskan menjalani pemulihan cedera selama tujuh bulan. Artinya, dia baru akan kembali merumput mendekati akhir musim 2017-18.

"Mendy akan absen sampai semifinal Liga Champions Eropa (yang dimainkan akhir April dan awal Mei)," kata Guardiola kepada ESPN.

Absennya Mendy menjadi kerugian bagi The Citizens, pasalnya stok bek kiri jadi menipis ditambah lagi padatnya jadwal pertandingan saat mendekati akhir tahun.

City kini tinggal memiliki Gael Clichy di pos bek kiri, Guardiola belum tahu apakah harus belanja pemain baru di jendela transfer tengah musim pada Januari mendatang.

"Saya tidak tahu sekarang (jika City merekrut pemain baru). Sekarang saya tidak khawatir mengenai hal itu. Kami masih memiliki 10 hari, ada jeda internasional dan pertandingan melawan Chelsea," lanjut Guardiola.

"Tentu saja klub akan mengurusinya, tetapi kami akan lihat. Jadi, saya pikir sekarang bukan waktu untuk memikirkan hal tersebut," ia memungkasi.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Mendy Absen 7 Bulan, City Belanja Pemain Baru? : http://ini.la/2407939

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mendy Absen 7 Bulan, City Belanja Pemain Baru?"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.