INILAHCOM, Stuttgart - Jerman meraih hasil meyakinkan 6-0 atas Norwegia di Kualifikasi Piala Dunia 2018, Selasa dini hari (5/9/2017) WIB.
Sebagai tim yang diunggulkan, Jerman memperlihatkan kemampuan menyerangnya di awal babak pertama. Di menit ke-10 Mesut Ozil mencetak gol pertama untuk Jerman dengan tendangan di tepi luar kotak penalti dimana dia tidak dijaga.
Berselang tujuh menit, Julian Draxler menggandakan keunggulan Jerman. Gelandang PSG tersebut melepaskan tendangan rendah yang melesat ke gawang Norwegia.
Di menit ke-21, Timo Werner membuat skor menjadi 3-0. Memanfaatkan umpan dari Thomas Muller, penyerang RB Leipzig itu mampu menjebol gawang Norwegia.
Werner kembali menggetarkan gawang Norwegia di menit ke-40. Lewat serangan balik, umpan silang dari Muller mampu disundul oleh Werner untuk gol keempat Jerman.
Babak kedua tak menunjukkan penurunan serangan dari Jerman. Leon Goretzka yang masuk menggantikan Muller menambah gol Jeman menjadi lima di menit ke-50 lewat umpan dari Draxler.
Mario Gomez yang baru dimasukkan di menit ke-66 juga ikut menyumbangkan gol untuk tim tuan rumah. Sundulannya di menit ke-79 menambah kesengsaraan dari Norwegia.
Skor tetap bertahan hingga peluit panjang berbunyi. Skuad asuhan Joachim Low butuh satu poin tambahan untuk memastikan tiket menuju Moskow tahun depan.
Susunan Pemain:
Jerman: Ter Stegen; Kimmich, Rudiger, Hummels, Hector; Kroos, Rudy (Khedira 61'); Muller (Goretzka 46'), Ozil, Draxler; Werner (Gmez 66').
Norwegia: Jarstein; Elabdellaoui, Nordtveit, Skjelvik, Aleesami; Mohamed Elyounoussi (Svensson 58'), Berge (Valsvik 46'), Selnaes (Linnes 75'), Daehli; King, Berget.
Baca Kelanjutan Jerman Lumat Norwegia Enam Gol : http://ini.la/2402239Bagikan Berita Ini
0 Response to "Jerman Lumat Norwegia Enam Gol"
Posting Komentar