Search

Pelatih Ungkap Penyebab Persib Kalah dari PSM

INILAHCOM, Bandung - Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez menyebut kekalahan timnya dari PSM Makassar dikarenkan kurang maksimalnya para pemain memanfaatkan peluang dan bermain kurang gereget.

Bertanding di laga pamungkas babak penyisihan Grup A Piala Presiden di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), tim berjuluk Maung Bandung itu menyerah dengan skor tipis 0-1. Gol tunggal kemenangan PSM Makassar yang bermain dengan 10 pemain dicetak Bruce Djite menit ke-58.

Dari catatan statistik Labbola, Maung Bandung menguasai jalannya pertandingan dengan melakukan 57 persen ball possession sedangkan PSM 43 persen. Sayangnya, Maung Bandung tak banyak membuat peluang berbahaya, mereka hanya tiga kali melepaskan shots on goal.

Sebaliknya, PSM yang mengandalkan serangan balik terutama setelah bek Zulkifli Syukur kena kartu merah di babak kedua mampu melepaskan enam shots on goal.

"Babak pertama sebenarnya kami banyak memiliki peluang bagus, di babak kedua pun kami seperti itu dan lawan bermain dengan 10 orang. Kali ini kami tampil kurang baik. Yang terpenting kedepannya kami bisa tambah lebih baik lagi dengan kerja keras dan penambahan pemain," kata Mario Gomez.

Sementara itu, pemain belakang Persib, Supardi Natsir, meminta maaf kepada bobotoh dengan hasil yang kurang memuaskan. Bagi Persib, bukan hanya kalah, dengan hasil ini peluang mereka tertutup lolos ke babak selanjutnya.

"Saya meminta maaf kepada bobotoh, karena hasil ini. Kami sudah berjuang keras, tapi inilah hasilnya. Kedepannya, saya yakin tim bisa berkembang siapapun pemainnya," tuturnya.

Persib berada di peringkat tiga dengan mengemas nilai tiga dari tiga pertandingan, sedangkan Sriwijaya FC dan PSMS Medan memastikan diri lolos ke perempatfinal sebagai juara dan runner-up Grup A.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Pelatih Ungkap Penyebab Persib Kalah dari PSM : http://ift.tt/2DG3Yuq

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pelatih Ungkap Penyebab Persib Kalah dari PSM"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.