Search

Gabung Arsenal Aubameyang Geser Status Lacazette

INILAHCOM, Jakarta - Pierre-Emerick Aubameyang resmi berganti kostum setelah Arsenal dan Borussia Dortmund menyepakati transfer penyerang 28 tahun.

Arsenal akhirnya mendapatkan pemain incarannya di bursa transfer Januari 2018. Dormund setuju melepas pemain andalannya itu setelah dua kali menolak tawaran Meriam London.

Tidak dijelaskan berapa nilai transfer pemain internasional Gabon itu. Arsenal hanya menyebut Aubameyang kini memegang status pemain termahal Arsenal yang sebelumnya disandang Alexandre Lacazette.

Arsenal mendatangkan Lacazette dari Lyon dengan nilai transfer 46,5 juta juta Pounds pada pertengahan 2017 artinya nilai transfer Aubameyang lebih besar dari angka tersebut.

"Selamat datang di Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang!," demikian tulisan di situs resmi klub.

"Pemain 28 tahun bergabung bersama kami dari Borussia Dortmund dengan kontrak jangka panjang dan rekor transfer terbesar klub," lanjut isi pernyataan.

Hadirnya Aubameyang menjadi kabar baik bagi skuad Arsenal di paruh kedua musim ini. Statistiknya terbilang oke, dia mencetak 172 gol dari 213 pertandingan bersama Dortmund di semua ajang.

Jika dirata-ratakan, dia mampu mencetak satu gol atau assist setiap 96 menit. Sebuah catatan yang menarik bagi lini depan The Gunners, ditambah lagi dia akan kembali berkolaborasi dengan Henrikh Mkhitaryan terlebih dulu bergabung dengan tim asal London tersebut.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Gabung Arsenal Aubameyang Geser Status Lacazette : http://ift.tt/2DS67Pu

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Gabung Arsenal Aubameyang Geser Status Lacazette"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.