Search

Persija Pede Hadapi Mitra Kukar

INILAHCOM, Jakarta - Ketua Umum Persija Jakarta, Gede Widiade memberikan tanggapan soal hasil undian delapan besar Piala Presiden 2018. Menurut dia, timnya siap menghadapi Mitra Kukar.

Proses undian babak delapan besar Piala Presiden 2018 telah dilaksanakan pada Rabu (31/1/2018). Babak tersebut akan diadakan akhir pekan ini.

Di salah satu pertandingan delapan besar, Persija akan dipertemukan dengan Mitra Kukar. Mitra Kukar merupakan juara Grup B dan Persija merupakan runner up Grup D.

Meski hanya menjadi runner up, Widiade memiliki keyakinan bahwa timnya mampu mengalahkan Mitra Kukar. Dua pertemuan terakhir di Liga 1 musim lalu jadi acuan.

Persija unggul satu pertemuan dengan Mitra Kukar musim lalu. Di pertandingan lainnya kedua tim bermain imbang.

"Menurut saya semua tim memiliki kesempatan yang sama untuk lolos ke semifinal. Tapi saya bersyukur bertemu dengan Mitra Kukar," kata Widiade.

"Setiap tim yang kami temui selalu kami lihat head to headnya. Lihat head to head dengan Mitra Kukar saya yakin Persija punya kesempatan besar untuk menang," imbuhnya.

Persija akan menghadapi Mitra Kukar di Stadion Manahan, Solo pada Sabtu (3/2/2018).

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Persija Pede Hadapi Mitra Kukar : http://ift.tt/2nqKGyQ

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Persija Pede Hadapi Mitra Kukar"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.