INILAHCOM, Milan - Pelatih Inter Milan, Luciano Spaletti, mengatakan bahwa Mauro Icardi perlu dipasang dengan klausul pelepasan yang lebih tinggi. Hal tersebut perlu dilakukan agar menjauhkan tim yang berminat meminangnya.
Icardi telah melakukan perpanjangan kontrak dengan Inter. Kontrak barunya tersebut mengikat Icardi hingga tahun 2021 dengan klausul pelepasan senilai 110 juta Euro (1,74 triliun Rupiah).
Akan tetapi Spaletti menilai strikernya masih perlu dihargai dengan nilai yang lebih tinggi. Icardi menurutnya harus dihargai dengan klausul pelepasan Isco bersama Madrid.
"Icardi seharusnya diberikan nilai klausul setinggi mungkin," ujar Spaletti kepada Premium Sport.
"Dia berada di level yang sama dengan Isco dan pemain top lainnya," imbuh Spaletti.
Isco baru saja memperpanjang kontrak bersama Madrid bulan ini. Kontrak tersebut memiliki klausul pelepasan senilai 700 juta Euro (11 triliun Rupiah).
Sumber: Soccerway
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Icardi Perlu Dipasang Harga Lebih Tinggi"
Posting Komentar