
INILAHCOM, Milan - Walikota Milan, Giuseppe Sala, menginginkan Mauro Icardi untuk kembali memperkuat Inter Milan, setelah keluar dari skuat dalam lima pertandingan terakhir.
Icardi telah keluar dari skuad besutan Luciano Spalleti itu sejak dicopot menjadi kapten tim pada pertengahan Februari lalu, dan diduga tengah dalam proses perawatan cedera lutut yang dialaminya.
Pemain internasional itu terakhir kali memperkuat I Nerrazurri ketika menang tipis 1-0 dari Parma, pada lanjutan pekan ke-23 Serie A Italia, 10 Februari 2019 lalu.
"Saya ingin dia (Icardi) di lapangan. Tapi saya tidak terlalu optimis. Saya sedikit kecewa tentang semuanya," kata Sala dilansir dari Football Italia.
Lebih lanjut, Sala merekomendasikan Inter untuk merekrut seluruh pemain Atlanta saat mendatangkan pemain baru di bursa transfer musim panas mendatang.
Hal tersebut diungkap Sala tak terlepas dari penampilan Atalanta ketika mengalahkan Fiorentina dengan skot 3-1 pada lanjutan pekan ke-26 Serie A, Senin (4/3) kemarin.
"Kemarin saya melihat Atalanta bermain dan berkata 'lihat ini'," tambahnya.
"Daripada membayangkan bursa transfer dengan pemain ini atau itu, mari kita membeli semua pasukan Atalanta untuk memperbaiki masalah kita," lanjutnya.
"Bagaimanapun, saya ingin melihat Icardi di lapangan," pungkasnya menutup.
Baca Kelanjutan Walikota Milan Ingin Icardi Kembali Perkuat Inter : https://ift.tt/2EvQ1g3Bagikan Berita Ini
0 Response to "Walikota Milan Ingin Icardi Kembali Perkuat Inter"
Posting Komentar