Search

Kalteng Putra Siap Paksa Persija ke Adu Penalti

INILAHCOM, Bekasi - Pelatih Kalteng Putra, Gomes de Oliviera, memastikan kesiapan timnya menghadapi Persija Jakarta di perempat final Piala Presiden 2019. Gomes sudah menyiapkan timnya jika pertandingan harus berlanjut ke adu penalti.

Kalteng Putra akan menghadapi Persija di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Kamis (28/3/2019) sore WIB. Kalteng Putra secara mengejutkan mampu menyingkirkan Persipura Jayapura dan PSM Makassar untuk menyandang status juara Grup C. Sedangkan Persija lolos ke delapan besar sebagi juara Grup D.

Meskipun tidak diunggulkan, Gomes optimistis timnya bisa menghadirkan perlawanan berarti bang juara bertahan yang bermain di depan publik sendiri.

"Kami percaya diri, yang penting bermain maksimal," kata Gomes.

Lebih lanjut, Gomes menegaskan kesiapan timnya baik secara taktik maupun mental. Pelatih asal Brasil itu juga sudah mengasah anak asuhnya tendangan penalti guna mengantisipasi laga berlanjut ke adu tos-tosan.

"Saya sudah persiapkan itu (latihan adu penalti). Tapi, bukan berarti kami akan main bertahan. Saya punya karakter menyerang dan itu yang akan kami lakukan," pungkas mantan pelatih Madura United.

Sesuai regulasi Piala Presiden 2019, pertandingan babak perempat final tidak ada perpanjangan waktu. Jika 90 menit pertandingan berakhir imbang, maka pemenang ditentukan lewat adu penalti.(beritajatim)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Kalteng Putra Siap Paksa Persija ke Adu Penalti : https://ift.tt/2U2DYlc

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kalteng Putra Siap Paksa Persija ke Adu Penalti"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.