Search

Ini Saran Legenda MU Hukuman untuk Pelaku Rasial

INILAHCOM, Manchester - Legenda Manchester United, Dwight Yorke menyarankan, hukuman lebih berat kepada pelaku rasial. Menurut dia, lebih baik diberikan hukuman pengurangan poin atau melarang datang ke pertandingan ketimbang denda berupa uang.

Pemain-pemain Inggris menjadi target rasialisme saat menghadapi Montenegro di ajang Kualifikasi Piala Eropa 2020 yang berakhir dengan kemenangan telak 5-1.

Menurut Yorke, tak cukup hanya memberikan hukuman denda berupa uang untuk memberikan efek jera pada aksi rasialisme.

"Saya pikir memberikan denda uang tidak cukup. Dalam beberapa tahun terakhir kami berhasil mengurangi kasus rasialisme, tapi kini kembali lagi," ujar Yorke, dikutip dari Sky Sports.

"Ini sesuatu hal yang harus disingkirkan dari sepak bola dan satu-satunya cara adalah dengan membuat keputusan sulit. Uang jelas bukan masalah, kami butu hukuman berupa pengurangan poin. Melarang si pelaku datang ke pertandingan," tambahnya.

"Saya pikir orang-orang yang memiliki kewenangan di sana harus benar-benar mengambil keputusan sulit. Kita sudah lihat hukuman berupa denda uang saja tidak cukup," tandasnya.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Ini Saran Legenda MU Hukuman untuk Pelaku Rasial : https://ift.tt/2FJ8Z3J

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ini Saran Legenda MU Hukuman untuk Pelaku Rasial"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.