Search

Man City Tak Korbankan Piala Liga Demi Trofi Lain

INILAHCOM, Leicester - Manchester City tengah bersaing dengan Liverpool dalam perebutan gelar juara Liga Premier Inggris 2018-19. Namun demikian, Pep Guardiola tak berpikir untuk merelakan kesempatan meraih trofi Piala Liga Inggris.

Di klasemen sementara Liga Premier Inggris, City berada di urutan dua dengan mengemas 44 poin, atau berjarak satu angka dari Liverpool yang berada di posisi teratas.

Faktanya, The Reds punya jadwal pertandingan sedikit lebih longgar dibandingkan City. Tim asuhan Jurgen Klopp kini hanya terlibat dalam dua ajang, Liga Inggris serta Liga Champions Eropa.

Sedangkan City harus menghadapi jadwal padat karena masih berkompetisi di tiga ajang berbeda antara lain Liga Inggris, Liga Champions Eropa serta Piala Liga Inggris. The Citizens akan memainkan babak semifinal Piala Liga Inggris kontra Leicester City di King Power Stadium, Rabu (19/12/2018) dini hari nanti.

Meskipun harus pintar-pintar mengatur menit bermain para pemainnya, Guardiola merasa tak keberatan dengan jadwal padat yang dihadapi timnya. Ia tak pernah terpikir untuk merelakan salah satu kompetisi.

"Saya tidak bisa membayangkan menghadapi pertandingan dengan berpikir 'oh, akan lebih baik kalah karena kemudian kami akan dapat waktu istirahat lebih banyak'," kata Guardiola dikutip dari BBC.

"Saya sama sekali tidak pernah berpikir begitu."

"Itulah satu-satunya cara klub seperti Manchester City, yang 10 tahun lalu tidak dalam posisi ini, dapat tumbuh dewasa, dan menjadi lebih baik dan lebih baik lagi."

"Dan itulah yang harus kita lakukan," tutup juru taktik asal Spanyol.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Man City Tak Korbankan Piala Liga Demi Trofi Lain : https://ift.tt/2Eqa9SB

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Man City Tak Korbankan Piala Liga Demi Trofi Lain"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.