Search

Siapa Kapten MU di Bawah Asuhan Solskjaer?

INILAHCOM, Manchester - Di dua pertandingan awal melatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer menunjuk Ashley Young dan David De Gea sebagai kapten. Lantas, siapa kapten utama pilihan Solskjaer?

Di era Mourinho, Antonio Valencia merupakan kapten utama MU. Kemudian, Paul Pogba menjadi wakil kapten bersama Young. Tapi, beberapa waktu lalu Mourinho mencopot ban kapten dari Pogba.

Bersama Solskjaer, Young menjadi kapten saat menghadapi Cardiff City dan De Gea ketika menjamu Huddersfield Town. Bagaimana nasib Valencia?

Kebetulan pemain asal Ekuador itu tak bermain di dua laga awal MU bersama Solskjaer karena cedera. Ketika disinggung siapa yang akan menjadi kapten utama, Solskjaer menyebut nama Valencia.

"Saya katakan kepada kalian, dia (Valencia) adalah kapten tim. Ketika dia dalam kondisi fit dan sudah bisa main, dia akan mengenakan ban kapten lagi," ujar Solskjaer, di laman resmi klub.

"Dia akan menjalani beberapa sesi latihan yang berat agar dia bisa siap menjalani jadwal pertandingan padat. Ketika Anda melihat Antonio, tak banyak bek kanan yang punya kemampuan seperti dia saat maju ke depan. Jadi, ya, kalian akan melihat dia mengenakan ban kapten," katanya.

Valencia adalah pemain terlama di skuad MU saat ini. Dia bergabung dari Wigan Athletic di 2009. Sementara Young dan De Gea bergabung dua tahun setelah Valencia.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Siapa Kapten MU di Bawah Asuhan Solskjaer? : http://bit.ly/2RhHAgY

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Siapa Kapten MU di Bawah Asuhan Solskjaer?"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.