Search

Ini Fokus Utama Indonesia Hadapi UEA

INILAHCOM, Jakarta - Skuad timnas Indonesia U-19 telah menyelesaikan latihan terakhir menjelang laga melawan Uni Emirat Arab U-19. Dalam latihan tersebut, pelatih Indra Sjafri fokus membenahi organisasi pertahanan.

Indonesia akan memainkan laga krusial kontra Uni Emirat Arab di Grup A Piala Asia U-19 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Rabu (24/10/2018) malam WIB. Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan harus menang untuk mengamankan satu tiket ke babak perempatfinal.

Melihat pada dua pertandingan sebelumnya, Indonesia punya permasalahan di lini belakang. Saat Indonesia kalah 5-6 dari Qatar, duo bek tengah Rachmat Irianto dan Nurhidayat tampil mengecewakan.

Nurhidayat melakukan blunder fatal, sedangkan Irianto beberapa kali gagal menutup pergerakan pemain lawan yang berujung gol.

Dalam sesi latihan di Lapanga ABC, Senayan, Selasa (23/10/2018) pagi WIB, Indra Sjafri memberi menu latihan yang terfokus pada antisipasi transisi permainan lawan serta bola-bola silang.

"Untuk melawan Uni Emirat Arab, tentu hal-hal yang kemarin bermasalah dengan tim kami perbaiki. Terutama kami juga memperbaiki defense dan kemungkinan-kemungkinan pergantian pemain, siapa mengganti siapa," ujar Indra usai latihan.

Namun demikian, Indra mengakui perbaikan yang dilakukannya tidak menjamin bisa memberikan hasil 100 persen.

"Miss (kesalahan) itu tidak tiap hari terjadi, miss itu bisa karena situasional. Saya perbaiki hari ini pun tidak akan bisa perfect 100 persen," ia memungkasi.[rza]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Ini Fokus Utama Indonesia Hadapi UEA : https://ift.tt/2Sei3me

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ini Fokus Utama Indonesia Hadapi UEA"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.