
INILAHCOM, Jakarta - Gelandang Timnas Indonesia U-23, Evan Dimas Darmono mengaku tidak bermasalah dengan perbedaan waktu kick-off pertandingan. Sebelumnya, Garuda Muda selalu tampil malam hari, namun kini mereka harus bermain sore hari.
Indonesia akan bertemu dengan Uni Emirat Arab dalam babak 16 besar Asian Games yang akan dihelat di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Jumat (24/8/2018) sore.
Menurut Evan Dimas, meski harus tampil di sore hari, ia dan teman-temannya tidak akan mengendorkan semangat untuk meraih hasil yang terbaik di pertandingan itu.
"Tidak ada masalah meski harus bermain sore. Kita kan tuan rumah, jadi sudah tidak harus adaptasi cuaca. Mau main sore ataupun malam, kami sudah siap tampil dengan maksimal," kata Evan Dimas, usai latihan di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta, Kamis (23/8/2018).
Menghadapi UEA, kata Evan Dimas, kerja sama antar pemain harus tetap terjaga. Karena, tim manapun akan kesulitan menghadapi tim yang mempunyai kesolidan. Evan yakin jika kerja sama tetap dipertahankan, maka bukan hal musthail Indonesia bisa meraih kemenangan.
"Kuncinya kami harus kerja sama dan kerja keras di sepanjang pertandingan. Kami yakin jika kerja sama kami baik, kita pasti bisa mengatasi UEA. Yang jelas berusaha dengan keras dulu. Mohon doanya," pungkasnya.[rza]
Baca Kelanjutan Timnas U-23 Tak Masalah Main Sore Hari : https://ift.tt/2w97F5WBagikan Berita Ini
0 Response to "Timnas U-23 Tak Masalah Main Sore Hari"
Posting Komentar