INILAHCOM, Barcelona - Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, angkat bicara mengenai hasil undian fase grup Liga Champions Eropa 2018-19. Ia menyebut persaingan di Grup B akan menarik.
Sebelum pengundian, Barca berada di pot 1 yang ditempati tim-tim unggulan. Dalam acara pengundian yang berlangsung, Kamis (30/8/2018) malam kemarin, juara La Liga 2017-18 itu masuk di Grup B bersama Tottenham Hotspur, PSV Eindhoven dan Inter Milan.
Di atas kertas, Barca tentu dijagokan bisa melangkah ke babak selanjutnya. Namun, perjalanan Los Blaugrana di fase penyisihan tidak akan mudah.
Tottenham Hotspur bisa menyulitkan El Barca, musim lalu tim asal Kota London itu pernah mengalahkan juara bertahan Real Madrid dan Borussia Dortmund.
PSV dan Inter juga tak bisa dianggap remeh. Meski PSV jarang melaju jauh di Liga Champions Eropa, wakil Belanda dipastikan tak mau hanya sebagai tim pelengkap.
Begitu juga Inter Milan, mereka berhasrat ingin membuktikan bisa kembali bersaing di kancah Eropa setelah absen selama enam musim.
"Ini adalah sebuah grup yang dahsyat, mereka selalu ada di fase seperti ini. Grup ini juga menyenangkan dengan tim-tim berbeda gaya bermain serta mereka adalah klub-klub yang kompetitif," ujar Valverde dikutip dari ESPN.
"Inter kembali ke Liga Champipns dan mereka pasti ingin tampil baik. PSV memiliki pelatih mantan gelandang Barcelona Mark van Bommel, seseorang yang kita kenal dengan baik."
"Tottenham di bawah asuhan Mauricio Pochettino punya pemain-pemain yang sangat bagus. Ini adalah grup yang menghadirkan pertandingan-pertandingan menarik," ia memungkasi.
Barca akan mengawali langkah mereka di fase grup Liga Champions Eropa 2018-19 dengan menjamu PSV Eindhoven di Nou Camp pada 18 September mendatang.
Baca Kelanjutan Pelatih Barca Sebut Grup B Dahsyat dan Menarik : https://ift.tt/2oqyA97Bagikan Berita Ini
0 Response to "Pelatih Barca Sebut Grup B Dahsyat dan Menarik"
Posting Komentar