Search

Gelar Perdana di PSG, Buffon: Terimakasih Juve

INILAHCOM, Paris - Gianluigi Buffon berterimakasih kepada mantan klubnya, Juventus, seusai membawa Paris Saint-Germain (PSG) meraih trofi Piala Super Prancis 2018.

Buffon menjalani debut kompetitifnya bersama PSG saat menghadapi AS Monaco dalam pertandingan Piala Super Prancis 2018 di Shenzen Universiade Sports Center, Shenzen, Tiongkok, Minggu (5/8/2018) dini hari WIB.

Debut Buffon berakhir manis dengan kemenangan telak Les Parisiens 4-0 atas Monaco. Empat gol PSG masing-masing dicetak Angel Di Maria (32' 90'), Christopher Nkunku (39'), dan Timothy Weah (67').

Usai momen juara tersebut, melalui akun instagram pribadinya Buffon menyampaikan rasa terimakasihnya kepada Bianconeri karena berkat program latihannya ia masih bisa tampil optimal meski sudah berumur 40 tahun.

"Bahkan pada usia 40 Anda masih bisa bahagia untuk memenangkan Piala Super," tulis Buffon.

"Terima kasih sekali lagi kepada Juventus yang, dengan budaya kerja mereka, memungkinkan saya mencapai usia ini dalam kondisi optimal untuk terus tampil," ia memungkasi.

Sumber: Football-Italia

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Gelar Perdana di PSG, Buffon: Terimakasih Juve : https://ift.tt/2Ksgo7N

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Gelar Perdana di PSG, Buffon: Terimakasih Juve"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.