INILAHCOM, Manchester - Manchester City harus bekerja keras mengalahkan Shakhtar Donetsk di matchday kedua Liga Champions Grup F. Kemenangan yang cukup memuaskan pelatih City, Pep Guardiola.
Bertanding di Stadion Etihad, Rabu (27/9/2017) dini hari WIB, City mengalahkan Shakhtar dengan skor 2-0. Dua gol kemenangan The Citizens dicetak Kevin De Bruyne dan Raheem Sterling.
Tak seperti di matchday pertama ketika menaklukkan Feyenoord 4-0, kali ini City dibuat sedikit kesulitan menembus pertahanan Shakhtar. Meski demikian, Guardiola tetap puas dengan kemenangan yang diraih anak asuhnya.
"Pujian layak diberikan kepada apa yang telah kami lakukan. Permainan Shakhtar membuat kami sedikit kesulitan, tapi pressing tinggi yang kami lakukan sangat luar biasa. Kami sedikit bermasalah di babak pertama, karena tak cukup melepaskan umpan. Di babak kedua, kami jauh lebih baik. Kami sangat senang dengan kemenangan ini," ungkap Guardiola, dikutip dari BBC.
"Saat hanya unggul 1-0, penampilan kami tetap stabil. Kami memang tidak mencetak banyak gol, tapi ini pertandingan yang sangat menuntut pemain bekerja keras. Pertandingan selanjutnya melawan Napoli pasti lebih sulit," katanya.
Kemenangan atas Shakhtar menempatkan City di puncak klasemen dengan poin enam. Selanjutnya, Manchester Biru akan menjamu Napoli, Rabu (18/10/2017) dini hari WIB.
Baca Kelanjutan Kemenangan yang Puaskan Guardiola : http://ini.la/2407156Bagikan Berita Ini
0 Response to "Kemenangan yang Puaskan Guardiola"
Posting Komentar