INILAHCOM, Bangkok - Indonesia U-16 meraih kemenangan telak 18-0 dari Kepulauan Mariana. Hasil tersebut diyakini pelatih Fachri Husaini bisa meningkatkan kepercayaan diri pemainnya menjalani laga selanjutnya.
Dalam pertandingan pembuka Grup G Kualifikasi Piala Asia U-16 2018 di Stadion Rajamangala, Sabtu (16/9/2017) malam WIB, Indonesia sudah unggul setengah lusin gol di babak pertama. 12 gol tambahan lahir di babak kedua.
Tercatat ada tujuh nama pemain berbeda yang mencetak gol di laga ini. Sutan Zico membuat lima gol, tiga pemain mencetak hatrik antara lain Muchammad Supriadi, Amiruddin Bagus, dan Hamsa Lestaluhu. Empat gol lagi disumbang Rendy Juliansyah (2 gol), Amanar Abdillah dan Andre.
Fachri Husaini menyambut gembira kemenangan besar tersebut, namun ia tetap mengingatkan anak asuhnya agar tidak jemawa.
"Ini awal yang bagus untuk tim kami, sekaligus memberikan kepercayaan dan keyakinan lebih bagi para pemain. Karena ini pertandingan pertama yang tentunya baik sekali untuk membangun motivasi dalam tim ini. Tapi saya akan selalu ingatkan para pemain untuk tetap rendah hati dan rayakan kemenangan dengan cara yang elegan," ujarnya dalam rilis yang diterima INILAHCOM.
Lebih lanjut, Fachri menambahkan kemenangan di laga pembuka menjadi modal bagus untuk menghadapi laga selanjutnya. Indonesia U-16 akan berhadapan dengan Timor Leste di pertandingan kedua.
"Ini masih pertandingan pertama, saya katakan pada pemain tadi juga fokus dahulu di pertandingan ini, baru nanti kita pikirkan utk pertandingan berikutnya melawan Timor Leste," ia memungkasi.
Baca Kelanjutan Indonesia U-16 Menang 18-0 Ini Respon Pelatih : http://ini.la/2405022Bagikan Berita Ini
0 Response to "Indonesia U-16 Menang 18-0 Ini Respon Pelatih"
Posting Komentar