Search

Kans Man City Kudeta Liverpool di Pekan ke-29

INILAHCOM, Jakarta - Manchester City punya kesempatan menggeser Liverpool dari puncak klasemen akhir pekan ini. Menghadapi Bournemouth, City punya catatan bagus.

Hingga pekan ke-28 City masih berada di posisi kedua dengan mengemas 68 poin. Mereka hanya terpaut satu angka dari Liverpool yang berada di puncak klasemen.

The Citizens berpeluang mengkudeta The Reds dari posisi teratas di pekan ke-29 saat bertamu ke kandang Bournemouth, Vitality Stadium, Sabtu (3/3/2019) malam WIB. Sedangkan Liverpool baru akan bertanding melawan Everton di laga derby Merseyside, Minggu (4/3/2019) malam WIB.

Jumpa Bournemouth, City berbekal catatan oke selalu menang dalam enam laga terakhir. Bahkan, dalam tiga lawatan terakhirnya The Citizens selalu bisa membawa pulang kemenangan. Di musim 2017-18, City mampu mencuri poin sempurna dari Bournemouth berkat kemenangan 2-1.

Fakta lainnya, City mampu meraih lima kemenangan dari enam laga tandang terakhir di semua ajang. Ini tentunya semakin mempertegas skuad asuhan Pep Guardiola sangat diunggulkan dari lawannya.

Guardiola menyadari timnya tak boleh terpleset dengan sepuluh laga tersisa hingga akhir musim jika ingin juara. Namun demikian, ia tak mau pemainnya terbebani di setiap pertandingan yang dijalani.

"Kami satu tertinggal satu poin dari Liverpool dan banyak hal yang akan terjadi," ujar pelatih asal Spanyol.

"Kami tidak berpikir jika menang maka segalanya sempurna, atau jika kalah itu adalah bencana. Kami tidak terlalu memikirkannnya."

"Saya tidak memperdulikan mengenai tekanan dan masa depan, tidak ada yang tahu, bahkan seorang pundit," ia memungkasi.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Kans Man City Kudeta Liverpool di Pekan ke-29 : https://ift.tt/2GVvANr

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kans Man City Kudeta Liverpool di Pekan ke-29"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.