Search

Dicemooh Fans Atletico, Ronaldo Acungkan 5 Jari

INILAHCOM, Madrid - Cristiano Ronaldo menjadi sasaran intimidasi fans Atletico Madrid. Ronaldo membalasnya dengan acungan lima jari. Apa maksudnya?

Berlaga di Wanda Metropolitano, Kamis (21/2/2019) dini hari WIB pada leg pertama 16 besar Liga Champions, Juventus kalah dengan skor 0-2. Dua gol Atletico dicetak Jose Gimenez dan Diego Godin.

Sepanjang laga, Ronaldo mendapat intimidasi dari fans Atletico. Wajar saja, sebelumnya Ronaldo merupakan pemain Real Madrid, rival sekota Atletico.

Terdengar chant (nyanyian) fans Atletico di Wanda Metropolitano berbunyi 'Cristiano pria pengemplang pajak', ditujukan kepada kasus penggelapan pajak yang dilakukan pemain asal Portugal itu selama di Madrid.

Kemudian, ada juga terdengar nyanyian yang menyinggung kasus perkosaan Ronaldo. Pemain 35 tahun dituduh memerkosa seorang wanita di Amerika Serikat.

Ronaldo membalas cemoohan dan intimidasi fans Atletico dengan mengacungkan lima jari. Hal itu kembali diulanginya saat melewati mixed zone. "Saya memenangkan lima trofi (Liga Champions), Atletico nol," ujar Ronaldo.

Sumber: AS

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Dicemooh Fans Atletico, Ronaldo Acungkan 5 Jari : https://ift.tt/2tAwV3f

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Dicemooh Fans Atletico, Ronaldo Acungkan 5 Jari"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.