INILAHCOM, Manchester - Romelu Lukaku mencetak gol ke-100 di Liga Primer Inggris saat Manchester United mengalahkan Swansea 2-0. Musim ini, Lukaku sudah mengemas 15 gol di Liga Primer Inggris.
Bertanding di Old Trafford, Sabtu (31/3/2018), dua gol kemenangan MU dicetak Lukaku dan Alexis Sanchez. Gol Lukaku tercipta di menit kelima setelah memanfaatkan umpan Sanchez.
Sejak didatangkan dari Everton di awal musim, Lukaku sudah mengemas 15 gol di Liga Primer Inggris. Pemain asal Belgia itu gagal mencetak satu pun gol saat berseragam Chelsea, tapi dia mampu mencetak 17 gol saat dipinjamkan ke West Bromwich Albion dan Everton.
Butuh 216 laga bagi Lukaku untuk mencetak 100 gol di Liga Primer Inggris. Pemain berusia 24 tahun menjadi pemain ke-12 tercepat yang mampu mencetak 100 gol.
"Saya senang mencapai milestone tersebut. Ini adalah mimpi yang menjadi kenyataan," ujar Lukaku, dikutip dari BBC.
"Saya sangat senang bisa mencatatkan pencapaian ini di liga yang menjadi impian saya sejak berusia enam tahun," katanya.
Baca Kelanjutan Lukaku Cetak 100 Gol di Liga Primer Inggris : https://ift.tt/2GqVUz6Bagikan Berita Ini
0 Response to "Lukaku Cetak 100 Gol di Liga Primer Inggris"
Posting Komentar