Search

Solskjaer: Fred Harus Bersabar

INILAHCOM, Manchester - Ole Gunnar Solsjaer meminta Fred bersabar untuk mendapatkan menit bermain yang banyak bersama skuad utama Manchester United.

Fred menjadi pemain termahal kelima United ketika bergabung pada musim panas lalu, tetapi mendapat menit bermain yang sedikit. Musim ini baru dimainkan sebanyak tujuh kali di ajang Liga Premier Inggris.

Selain itu, ia hanya sekali menjadi starter sejak United diambil alih Solskjaer sebagai pelatih sementara. Dan pemain internasional Brasil belum bermain satu menit pun sejak United menang atas Reading di Piala FA pada 5 Januari lalu.

Melihat statistik itu, Solskjaer meminta kesabaran dari Fred karena saat ini United memiliki banyak stok gelandang oke, dan bersikukuh kesempatannya akan datang.

"Fred perlu bermain dengan baik ketika dia mendapat kesempatan, menjaga latihan, tetap bekerja seperti dia. Kami memiliki lini tengah tiga Ander Herrera, Paul Pogba dan Nemanja Matic dan mereka telah bermain sangat baik bersama," kata Solskjaer.

"Anda harus melihat pada waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan. Anda melihat Juan Sebastian Veron yang membutuhkan waktu untuk menyelesaikannya. Dan saya yakin ketika diberikan kesempatan dan Fred akan mengambil kesempatan," lanjutnya.

"Fred akan mendapatkan peluangnya, mungkin besok," pungkasnya menutup.

The Red Devils akan bertandang ke markas Crytal Palace pada lanjutan pekan ke-28 Liga Premier Inggris, Kamis (28/2/2019) dini hari WIB.

Sumber: SkySports

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Solskjaer: Fred Harus Bersabar : https://ift.tt/2SpwJ0Y

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Solskjaer: Fred Harus Bersabar"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.