Search

Tim Lain Diyakini Sulit Samai Prestasi Madrid

INILAHCOM, Abu Dhabi - Real Madrid memenangkan trofi Piala Dunia Antarklub tiga kali secara beruntun. Pencapaian yang diyakini sulit disamai tim manapun.

Madrid memenangkan trofi Piala Dunia Antarklub usai menundukkan Al Ain 4-1, Sabtu (22/12/2018). Empat gol El Real dicetak Luka Modric, Marcos Llorente, Sergio Ramos, dan bunuh diri Yahia Nader. Gol tunggal Al Ain dicetak Tsukasa Shiotani.

"Kami semua bahagia. Pujian dilayangkan untuk para pemain. Gelar ini melengkapi trofi Liga Champions dan kini mereka menambahkan gelar Piala Dunia Antarklub tiga kali beruntun," ujar pelatih Madrid, Santiago Solari.

"Pencapaian ini akan sulit diulangi. Kami ingin terus melanjutkan keberhasilan ini, itu sudah pasti. Tapi sekumpulan pemain ini sudah mencetak sejarah. Tim ini sudah terbiasa mengulangi kesuksesan," tambahnya.

"Mereka tahu betapa sulitnya memenangkan sebuah trofi. Kami menunjukkan keseriusan di turnamen ini. Selalu ada kejutan di sepak bola dan Al Ain hampir mencetak gol lebih dulu. Kami terus bermain dan mencetak gol di momen penting," katanya.

Solari menjadi orang kelima yang mampu menjuarai Piala Dunia Antarklub sebagai pemain dan pelatih. Pria asal Argentina mendedikasikan gelar ini kepada semua orang yang bertanggungjawab atas kesuksesan Madrid di era ini, termaasuk pelatih sebelumnya, Zinedien Zidane.

"Para pemain pantas mendapatkan ini. Mereka sampai di titik ini karena kerja keras dan memenangkan banyak trofi. Ini untuk klub dan para pemain khususnya, dan pelatih-pelatih lain seperti Zidane. Sulit bagi tim lain menyamai capaian ini," tandasnya.

Sumber: ESPN

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Tim Lain Diyakini Sulit Samai Prestasi Madrid : http://bit.ly/2GyvuMa

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tim Lain Diyakini Sulit Samai Prestasi Madrid"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.