Search

Gol Ronaldo Selamatkan Juve dari Kekalahan Perdana

INILAHCOM, Atalanta - Cristiano Ronaldo menjadi penyelamat Juventus dari kekalahan atas Atalanta. Bermain dengan sepuluh orang Juve mampu menahan imbang Atalanta 2-2.

Memainkan laga boxing day di Stadion Atleti Azzurri d'Italia, Rabu (26/12/2018) malam WIB, Juve mendapat perlawanan berarti dari tuan rumah. Bahkan, Atalanta lebih banyak memberikan ancaman ke gawang I Bianconeri.

Total ada enam shots Atalanta yang tepat mengarah ke gawang Juve, sebaliknya Juve mampu merespon dengan melepaskan delapan attempts dengan dua diantaranya berbuah gol.

Juventus unggul terlebih dulu di menit kedua setelah bek Atalanta, Berat Djimisti, melakukan gol bunuh diri saat bermaksud menghalau bola.

Atalanta mampu menyamakan skor di menit ke-24 lewat Duvan Zapata. Skor 1-1 bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, Juve semakin gencar menekan pertahanan Atalanta. Namun momentun ofensif Juve harus terganggu setelah Rodrigo Bentacur harus meninggalkan lapangan setelah menerima kartu kuning kedua di menit ke-53.

Keunggulan jumlah pemain dimanfaatkan benar oleh Atalanta. Hasilnya, Atalanta mampu berbalik unggul 2-1 setelah Zapata mencetak gol keduanya, Kali ini ia meneruskan umpan terukur Papu Gomez.

Dalam situasi tertinggal, pelatih Massimiliano Allegri memasukkan Cristiano Ronaldo di menit ke-65.

Keputusan Allegri tepat, 13 menit berada di lapangan, Ronaldo mencetak gol penyeimbang tepatnya di menit ke-78. Mantan pemain Real Madrid itu mencetak gol memanfaatkan umpan terukur Mario Mandzukic. Skor 2-2 bertahan hingga laga usai.

Dengan tambahan satu poin, Juve masih belum tergoyahkan di puncak klasemen sementara dengan mengemas 50 angka dari 18 pertandingan, sedangkan Atalanta di posisi tujuh dengan 25 poin.

Susunan pemain:

Atalanta (3-4-1-2): Etrit Berisha; Andrea Masiello (Musa Barrow 86'), Berat Djimsiti, Gianluca Mancini; Hans Hateboer, Remo Freuler, Mario Pasalic (Robin Gosens 67'), Timothy Castagne; Papu Gomez; Josip Ilicic (Matteo Pessina 77'), Duvan Zapata

Juventus (4-3-3): Wojciech Szczesny; Mattia de Sciglio, Leonardo Bonucci, Giorgio Chiellini, Alex Sandro; Rodrigo Bentancur, Emre Can, Sami Khedira (Cristiano Ronaldo 65'); Paulo Dybala, Mario Mandzukic, Douglas Costa (Miralem Pjanic 57')

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Gol Ronaldo Selamatkan Juve dari Kekalahan Perdana : http://bit.ly/2BECbGL

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Gol Ronaldo Selamatkan Juve dari Kekalahan Perdana"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.