
INILAHCOM, Paris - Kiper PSG, Gianluigi Buffon menyebut Juventus sebagai salah satu favorit juara Liga Champions musim ini. Menurut dia, tak ada tim manapun yang ingin berhadapan dengan Juventus.
PSG sudah memastikan lolos ke 16 besar sebagai juara Grup C usai mengalahkan Red Star 4-1 di laga pamungkas. Juventus juga sudah lolos ke babak gugur.
Juventus lolos sebagai runner-up, maka PSG sudah pasti takkan bertemu dengan Bianconeri di babak 16 besar, Buffon, yang meraih banyak gelar saat memperkuat Juventus, menyebut tim asuhan Massimiliano Allegri itu sebagai favorit juara.
"Ya, mereka tim terkuat sejauh ini, karena mereka adalah tim yang sudah memperlihatkan indikasi sebagai tim tangguh dan kuat. Dalam beberapa tahun terakhir, Juventus adalah salah satu tim terkuat dari sisi mentalitas, kebersamaan, dan soliditas," ujar Buffon, dikutip dari Football Italia.
"Ketika Anda menambahkan Cristiano Ronaldo ke dalam tim, sudah pasti Juventus bukanlah lawan yang ingin Anda hadapi," katanya.
Baca Kelanjutan Buffon: Tak Ada yang Mau Bertemu Juventus : https://ift.tt/2EsFd4OBagikan Berita Ini
0 Response to "Buffon: Tak Ada yang Mau Bertemu Juventus"
Posting Komentar