Search

Hazard Sesali Kepindahan Salah dari Chelsea

INILAHCOM, London - Eden Hazard mengakui Mohamed Salah merupakan pemain yang hebat. Dia menyesalkan penyerang Mesir meninggalkan Chelsea dahulu.

Chelsea dan Liverpool akan saling berhadapan di Liga Premier Inggris, Minggu (26/11/2017) dini hari WIB. Pertandingan tersebut akan mempertemukan Hazard dan juga Salah yang merupakan pemain andalan masing-masing tim.

Saat ini Salah telah mengemas sembilan gol dari 11 pertandingannya di Liga Premier Inggris musim ini. Sementara itu Hazard telah mencetak tiga gol dari dua pertandingan terakhir Chelsea.

Dengan performa gemilangnya, kemampuan Salah diakui oleh Hazard. Dia telah melihat potensi penyerang 25 tahun bahkan saat keduanya sama-sama bermain di Chelsea.

Hazard mengaku menyesalkan keputusan Chelsea menjual Salah. Padahal menurutnya Chelsea semestinya bisa memberikan kesempatan lebih banyak lagi untuknya.

"Dia masih menjadi teman saya, kami masih saling menghubungi satu sama lain. Dia adalah pemain yang sangat, sangat, sangat berkualitas," komentar Hazard, dilansir dari Soccerway.

"Dia tidak mendapatkan banyak kesempatan di Chelsea, tetapi semua tahu dia memiliki kualitas. Mungkin faktor pelatih menjadi alasan bisa juga karena pemain, tetapi yang pasti dia adalah pemain papan atas," Hazard menambahkan.

"Dalam sesi latihan dia selalu melakukan banyak hal. Bahkan di pertandingan dia terkadang mampu mencetak gol," kapten timnas Belgia memungkasi.

Selama dua musim bermain untuk Chelsea, Salah tampil di 19 pertandingan. Dari sejumlah penampilan tersebut Salah mencetak dua gol untuk The Blues.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Hazard Sesali Kepindahan Salah dari Chelsea : http://ini.la/2420263

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Hazard Sesali Kepindahan Salah dari Chelsea"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.