Search

24 Tahun Sejarah Luis Milla Berulang di Bernabeu

INILAHCOM, Jakarta - Ada catatan unik saat Real Madrid bermain imbang melawan Fuenlabrada di leg kedua babak 32 besar Piala Raja Spanyol. Setelah 24 tahun, ada Luis Milla lain yang mencetak gol di Santiago Bernebeu.

Dalam pertandingan yang berkesudahan 2-2, Rabu (29/11/2017) dini hari WIB, publik tuan rumah dikejutkan gol tim tamu yang dicetak Luis Milla Manzanares. Pemain bernomor punggung ini merupakan anak kandung dari pelatih timnas Indonesia, Luis Milla Aspas.

Dilansir Marca, gol Luis Milla yang dicetak di pertandingan tersebut mengikuti catatan pernah dibuat sang ayah saat masih jadi pemain. Luis Milla Aspas pernah berseragam Real Madrid dalam rentang 1990-97.

Berposisi sebagai gelandang bertahan, Luis Milla pernah mengemas dua gol untuk Madrid di Santiago Bernabeu. Kedua gol tersebut dia buat dalam satu musim sama 24 tahun lalu. Gol pertama dia buat ke gawang Real Oviedo di bulan November serta satu gol lainnya ke gawang Real Sociedad pada bulan Juni.

Fuenlabrada harus tersingkir setelah mereka kalah agregat 4-2 karena menelan kekalahan 2-0 di leg pertama.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan 24 Tahun Sejarah Luis Milla Berulang di Bernabeu : http://ini.la/2421403

Bagikan Berita Ini

0 Response to "24 Tahun Sejarah Luis Milla Berulang di Bernabeu"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.