Search

Inggris Tak Takut Hadapi Siapapun di Piala Dunia

INILAHCOM, London - Jelang pengundian babak grup Piala Dunia 2018, mantan pelatih Inggris, Roy Hodgson menilai Inggris tidak akan takut menghadapi tim kuat manapun.

32 tim telah dipastikan mengikuti Piala Dunia 2018. 32 tim tersebut akan diundi untuk babak grup yang akan diselenggarakan, Jumat (1/12/2017).

Akan ada empat pot yang membagikan masing-masing tim. Tiap tim akan bertemu dengan tiga tim lain yang berbeda pot.

Inggris yang lolos setelah menjuarai grup di babak kualifikasi masuk ke dalam pot kedua. Dengan demikian mereka dipastikan akan bertemu pot satu yang berisi tim-tim unggulan seperti Argentina, Belgia, Jerman, Portugal dan Brasil.

"Saya rasa (Gareth) Southgate dan tim nasional Inggris tidak akan mempermasalahkan hal tersebut. Mereka memiliki kepercayaan diri terhadap kemampuan mereka," kata Hodgson, dikutip dari Soccerway.

"Mereka tidak perlu takut dengan kemungkinan apapun terkait pembagian grup. Hal yang paling penting adalah mereka mampu tampil baik di Piala Dunia nanti," imuhnya.

Di Piala Dunia 2014, Inggris tergabung ke dalam grup neraka bersama Italia, Kosta Rika dan Uruguay. Hasilnya mereka menjadi juru kunci di grup tersebut.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Inggris Tak Takut Hadapi Siapapun di Piala Dunia : http://ini.la/2421746

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Inggris Tak Takut Hadapi Siapapun di Piala Dunia"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.