
INILAHCOM, Jakarta - Mantan pemain timnas Jerman, Lothar Matthaus, tidak yakin Prancis akan mendominasi persepakbolaan dunia di tahun-tahun mendatang meski bermaterikan pemain-pemain muda bertalenta.
Di Piala Dunia 2018, skuad Prancis didominasi oleh pemain-pemain muda dengan 15 dari 23 pemain yang diboyong berusia di bawah 25 tahun.
Selain menjuarai Piala Dunia untuk pertama kalinya sejak 1998, salah satu pemain Prancis, Kylian Mbappe (19 tahun), meraih penghargaan individu sebagai Pemain Muda Terbaik. Ia juga menyamai catatan legenda sepakbola dunia Pele sebagai remaja kedua yang bisa mencetak gol di final Piala Dunia.
Menurut Matthaus, meski berisikan pemain muda bertalenta, Prancis sulit melanjutkan sukses di tahun mendatang. Alasannya, tim besutan Didier Deschamps tidak memiliki gaya permain yang menyakinkan.
"Saya tidak percaya bahwa Prancis akan membangun suatu era. Mereka tidak mengadopsi gaya apa pun atau meyakinkan dengan sepakbola yang memukau," ujar Matthaus.
"Mereka tidak berusaha membuat lawannya merasa tertekan," tandasnya.
Kritikan tersebut bukanlah yang pertama untuk Les Bleus, sebelumnya mereka disinggung kiper Belgia, Thibaut Courtois, yang menyebut Prancis memainkan "anti-sepak bola" selama semifinal.
Demikian juga dengan bek Kroasia, Dejan Lovren, mengatakan Prancis "tidak bermain sepak bola" dalam pertandingan final hari Minggu kemarin.
Sumber: FFT
Baca Kelanjutan Legenda Jerman Singgung Gaya Permainan Prancis : https://ift.tt/2mojYWEBagikan Berita Ini
0 Response to "Legenda Jerman Singgung Gaya Permainan Prancis"
Posting Komentar