Search

Harga Tinggi Milinkovic-Savic Bikin Sepi Tawaran

INILAHCOM, Roma - Presiden Lazio, Claudio Lotito, menegaskan pihaknya baru akan melepas Sergej Milinkovic-Savic dengan syarat mau menebus harga yang mereka patok. Sampai saat ini belum ada klub yang mengajukan tawaran resmi.

Milinkovic-Savic dikabarkan menarik minat sejumlah klub besar Eropa seperti Juventus, Real Madrid, dan Manchester United untuk merekrutnya di jendela transfer musim panas ini.

Lazio tak menutup pintu bagi klub peminat meskipun mereka masih ingin gelandang 23 tahun bertahan di Stadion Olimpico musim depan. I Biancoceleste dikabarkan mematok harga 120 juta Euro untuk pemainnya itu.

"Kami tidak pernah ingin menjualnya, namun dia bisa saja dijual tetapi hanya untuk tawaran yang besar," tegas Lotito dikutip dari Football Italia.

Tingginya harga jual Milinkovic-Savic diyakini membuat sejumlah klub peminat berpikir ulang untuk bernegosiasi dengan Lazio. Itulah mengapa sampai saat ini belum ada tawaran yang masuk ke pihak klub

"Kami terus menunggu tawaran tanpa harus khawatir menjualnya," ia memungkasi.

Di musim 2017-18, pemain kebangsaan Serbia tampil oke dengan mencetak 14 gol serta sembilan assists dari 48 pertandingan di semua kompetisi

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Harga Tinggi Milinkovic-Savic Bikin Sepi Tawaran : https://ift.tt/2AlMNwK

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Harga Tinggi Milinkovic-Savic Bikin Sepi Tawaran"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.