Search

James Indikasikan Tak Ingin Kembali ke Real Madrid

INILAHCOM, Pasadena - James Rodriguez mengindikasikan tidak berminat kembali ke Real Madrid. Ia mengaku senang dan ingin melanjutkan karier bersama Bayern Munchen.

James bergabung dengan Munchen dari Madrid di awal musim 2017-18 dengan kesepakatan pinjaman selama dua musim dengan opsi pembelian dengan harga sebesar 42 juta Euro.

Setelah penunjukkan Julen Lopetegui sebagai pelatih baru menggantikan Zinedine Zidane, Los Blancos dikabarkan tengah mempertimbangkan memulangkan James ke Santiago Bernabeu sebelum musim 2018-19 dimulai.

Namun, keinginan Madrid akan menemui kesulitan sebab James telah memberi sinyal ingin melanjutkan karier bersama Die Roten di musim-musim selanjutnya.

"Saya pikir masa depan saya ada di sini. Ada banyak rumor, mereka berbicara tentang banyak klub, tetapi saat ini saya sedang memikirkan Bayern Munchen dan saya senang di sini," ujar pemain 27 tahun.

Terkait keinginannya bertahan di Munchen, penggawa timnas Kolombia merasa senang karena mendapatkan kepercayaan di klub Bavaria itu.

"Ya, mengapa tidak? Bayern adalah klub besar, klub papan atas juga. Saya baik di sini, dan mengapa tidak tinggal di sini selama bertahun-tahun? Jika mereka ingin saya berada di sini, saya akan berterima kasih kepada mereka karena itu klub yang menaruh kepercayaan pada saya, jadi saya merasakan semua cinta mereka. Mengapa tidak tinggal di sini selama bertahun-tahun? Saya pikir itu pilihan yang bagus," ia melanjutkan.

Di musim 2017-18, performa James terbilang cukup oke bersama Munchen, ia bisa mencetak delapan gol serta membuat 15 assists dari 39 penampilan di semua kompetisi.

"Ini akan menjadi pilihan yang sangat baik bagi saya untuk melanjutkan di sini. Saya baik di sini dan saya tidak akan memikirkan hal lain," ia menutup.

Sumber: FFT

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan James Indikasikan Tak Ingin Kembali ke Real Madrid : https://ift.tt/2uXasPi

Bagikan Berita Ini

0 Response to "James Indikasikan Tak Ingin Kembali ke Real Madrid"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.