Search

Berapapun Tawarannya Munchen Takkan Jual Lewi

INILAHCOM, Berlin - Direktur Bayern Munchen, Karl-Heinz Rummenigge, menegaskan tidak akan menjual Robert Lewandowski meski ada tawaran besar.

Lewandowski dikabarkan tengah mempertimbangkan untuk meninggalkan Munchen yang sudah dibelanya selama empat musim karena ingin mencari pengalaman baru. Real Madrid dan Chelsea disebut menjadi klub yang paling berminat mendatangkan kapten timnas Polandia itu.

Namun, Rummenigge menegaskan sikap Munchen yang tidak akan tergiur menjual penyerang 29 tahun ini meskipun ada tawaran sebesar 150 juta Euro.

"Dengan Robert (Lewandowski), kami jelas ingin mengirim sinyal kepada orang-orang di dalam dan di luar klub bahwa Bayern Munich benar-benar berbeda dengan klub lain yang menjadi lemah ketika jumlah (uang) tertentu datang," kata Rummenigge dilansir dari FourFourTwo.

Di musim 2017-18 lalu Lewi mampu mencetak 41 gol serta lima assists dari 48 pertandingan di semua kompetisi. Munchen berkeinginan mempertahankan topskorer Bundesliga musim lalu itu setidaknya sampai kontraknya habis pada 2021 mendatang.

"Kami ingin menunjukkan bahwa pintu kami tetap tertutup. Kami benar-benar puas dengannya dan di posisinya hanya ada beberapa pemain yang sebanding. Kami tidak tertarik menjualnya dan tidak masalah jika seseorang menawarkan 100 atau 150 juta Euro. Kualitas terbaik yang kami miliki tetap bersama kami," tegasnya menutup.

Selama berseragam Munchen Lewandowski telah memenangkan empat gelar Bundesliga, dua Piala Super Jerman dan satu Piala Jerman sejak bergabung dengan Bayern dari Borussia Dortmund di awal musim 2014-15.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Berapapun Tawarannya Munchen Takkan Jual Lewi : https://ift.tt/2MamVp5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Berapapun Tawarannya Munchen Takkan Jual Lewi"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.