Search

Berbatov Prediksi MU Juara, City Peringkat Tiga

INILAHCOM, Manchester - Dimitar Berbatov memprediksi Manchester United akan menjadi juara Liga Primer Inggris 2018/19. Sementara juara bertahan Manchester City turun ke peringkat tiga.

Musim lalu City tampil superior dan mampu menjadi juara dengan menembus poin 100. Sejauh ini The Citizens tak terlalu aktif di bursa transfer dan baru mendatangkan Riyad Mahrez.

Chelsea dan Arsenal sama-sama dipimpin pelatih baru, Maurizio Sarri dan Unai Emery. Tottenham Hotspur belum aktif di bursa transfer, sementara Liverpool sangat aktif dengan mendatangkan banyak pemain baru.

The Reds mendatangkan Naby Keita, Xherdan Shaqiri, Alisson Becker, dan Fabinho. Sementara MU merekrut Fred dan Diogo Dalot.

Berbatov memprediksi tim-tim yang menempati empat besar takkan mengalami perubahan. Hanya saja, peringkatnya yang mengalami perubahan.

"Empat besar akan sama seperti musim lalu, tapi urutannya adalah Manchester United, Spurs, Manchester City, dan Liverpool," kata Berbatov, dikutip dari Daily Star.

"Tadinya saya akan memasukkan Chelsea di posisi empat karena efek pelatih baru, tapi saya pikir Liverpool mendatangkan pemain lebih bagus. Jadi, saya pikir komposisi empat besar tak berubah," lanjut pemain yang memperkuat MU tersebut.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Berbatov Prediksi MU Juara, City Peringkat Tiga : https://ift.tt/2OpuDgT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Berbatov Prediksi MU Juara, City Peringkat Tiga"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.