INILAHCOM, Barcelona - Presiden Barcelona, Josep Bartomeu, mengklaim bahwa Lionel Messi telah bermain dengan kontrak yang baru. Menurut keterangan Bartomeu, kontrak tersebut berlangsung hingga tahun 2022.
Kontrak Messi yang lama akan segera berakhir di akhir musim ini. Meski sang pemain sudah menyetujui perpanjangan kontrak dengan Barcelona, namun ia belum melakukan tanda tangan untuk membuat sah kontrak tersebut.
Berita bahwa Messi belum melakukan tanda tangan perpanjangan kontrak sempat membuat heboh. Beberapa spekulasi mengatakan bahwa Messi ingin hengkang dan bergabung Manchester City bersama mantan pelatih, Pep Guardiola.
Akan tetapi Bartomeu telah menyampaikan kabar bahwa Messi telah bermain dengan kontrak yang baru. Kontrak tersebut berjalan hingga habis pada tahun 2022.
"Kami akan berfoto dengan tanda tangan Messi, mudah-mudahan akhir tahun sudah ada. Tetapi ayahnya yang memiliki kuasa atas hak citra Messi, telah melakukan tanda tangan perpanjangan kontrak," sebut Bartomeu saat diwawancarai 8TV.
"Kontrak ini berlaku hingga tahun 2022 dan Messi telah bermain dalam kontrak tersebut," Bartomeu menambahkan.
Serangkaian gosip mengenai masalah kontrak tidak mengganggu permainan dari Messi sendiri. Dia mampu berkontribusi saat membawa Barcelona mengalahkan Las Palmas di La Liga dan Juventus di Liga Champions.
Sumber: Marca
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Sudah Perpanjang Kontrak, Messi?"
Posting Komentar