INILAHCOM, Jayapura - Persipura Jayapura meraih poin penuh usai menaklukkan Semen Padang dengan skor 3-0, Senin (4/9/2017) di Stadion Mandala dalam lanjutan Liga 1 pekan ke-22.
Pertandingan baru berjalan delapan menit, Persipura membuat Stadion Mandala bergemuruh ketika Yohanis Tjoe mampu mencetak gol setelah memanfaatkan sepak pojok Ian Louis Kabes.
Semen Padang sebenarnya bisa mencetak gol di menit ke-41 melalui Vendry Mofu. Tapi wasit menganulirnya karena menilai Mofu sudah berada dalam posisi offside. Skor 1-0 bertahan hingga jeda.
Di babak kedua, Persipura kembali bisa mencetak gol cepat. Tepatnya di menit ke-52, Tim Mutiara Hitam menggandakan skor berkat gol kedua Yohanis setelah bola tandukannya tak bisa dimentahkan kiper Semen Padang, Jandia Eka Putra.
Tertinggal dua gol, Semen Padang makin tertekan sementara tim tuan rumah tambah leluasa. Hasilnya, Persipura berhasil mencetak gol ketiga di menit ke-77 melalui Ian Kabes. Dia menyarangkan bola ke gawang Semen Padang memanfaatkan bola liar hasil tendangan Pahabol yang membentur tiang. Skor 3-0 bertahan hingga laga usai.
Kemenangan ini menempatkan Persipura di peringkat tiga dengan 42 poin, sementara Semen Padang di peringkat 13 dengan 27 poin.
Susunan pemain
Persipura Jayapura: Yoo Jae-Hoon; Mauricio Maciel, Yohanis Tjoe, Ruben Sanadi, Yustinus Pae, Ferinando Pahabol, Ian Louis Kabes, Izaac Wanggai (Osvaldo Haay 46'), Addison Alves (Marinus Wanewar 16'), Boaz Solossa (Muhammad Tahir 71'), Nelson Alom.
Semen Padang: Jandia Eka Putra; Hengki Ardiles (Boas Atururi 69'), Agung Prasetyo, Cassio Fransisco, Novan Setya Sasongko, Ko Jae-Sung (Elfis Harewan 54'), Rudi (Muchlis Hadi Ning 77'), Vendry Mofu, Riko Simanjuntak, Marcel Sacramento, Irsyad Maulana.
Baca Kelanjutan Persipura Bungkam Semen Padang 3-0 : http://ini.la/2402125Bagikan Berita Ini
0 Response to "Persipura Bungkam Semen Padang 3-0"
Posting Komentar