INILAHCOM, Manchester - Pep Guardiola memuji Ederson yang berani mempertahankan gawang Manchester City hingga harus mengalami cedera pada wajahnya. Pep menghargai usaha Ederson yang turut membantu bek didepannya.
Kemenangan besar City atas Liverpool, Sabtu (9/9/2017) harus dibayar dengan ditariknya Ederson dari pertandingan. Penjaga gawang Brasil itu secara tak disengaja mengenai tendangan pemain Liverpool, Sadio Mane.
Kini Ederson harus mengalami pemulihan setelah mendapatkan perawatan langsung setelah ditarik keluar dari pertandingan. Ada kemungkinan dia juga absen di pertandingan City berikutnya.
Keberanian yang ditunjukkan oleh Ederson menuai pujian dari sang pelatih, Guardiola. Keberanian seperti itu memang dibutuhkan untuk turut membantu pertahanan City yang bermain lebih kedepan dari posisi normal.
"Kami bermain sangat maju sampai-sampai penjaga gawang kami harus maju ke ujung kotak penalti," ujar Guardiola dilansir dari ESPN.
"Itu sangatlah berani, Mane mendapatkan peluang, dan Ederson bisa saja memilih untuk tidak mengejar bolanya. Sayangnya dia mengalami cedera dan semoga bisa secepatnya kembali," lanjut Guardiola.
Manchester City akan bertanding melawan Feyenoord di laga perdana Liga Champions 2017-18, Rabu (14/9/2017) nanti. Namun belum ada kepastian apakah Ederson dapat tampil atau tidaknya.
Baca Kelanjutan Pep Puji Keberanian Ederson : http://ini.la/2403515Bagikan Berita Ini
0 Response to "Pep Puji Keberanian Ederson"
Posting Komentar