Search

Napoli Menang 3-1 Atas Feyenoord

INILAHCOM, Naples - Napoli meraih kemenangan pertama di fase grup Liga Champions Eropa usai mengalahkan Feyenoord 3-1.

Bermain di depan publik Stadion San Paolo, Rabu (27/9/2017) dini hari WIB, kedua tim hampir berimbang dalam permainan. Napoli mencatat penguasaan bola mencapai 51 persen berbanding 49 persen yang dilakukan Feyenoord.

Walaupun sama-sama melepaskan enam shots on goal, I Partenopei lebih efektif dengan mencetak tiga gol sementara tim tamu hanya sekali bisa mengonversinya jadi gol.

Napoli langsung bermain menekan sejak menit awal, hasilnya mereka sudah unggul 1-0 saat laga baru berjalan tujuh menit. Sepakan keras Lorenzo Insigne dari luar kotak penalti bersarang tepat di gawang Feyenoord.

Tuan rumah baru bisa menggandakan skor di menit ke-49, kali ini giliran Dries Mertens yang mencatatakan namanya di papan skor. Dia meneruskan umpan dari Faouzi Ghoulam di menit ke-49.

Feyenoord sebenarnya punya peluang menipiskan skor di menit ke-68 tetapi penalti Jens Toornstra masih bisa digagalkan oleh kiper Napoli, Pepe Reina.

Dua menit berselang, malahan Napoli yang bisa menambah keunggulan melalui suntingan gol Jose Callejon usai bekerjasama dengan Mertens.

Feyenoord mencetak gol untuk menjadikan skor 3-1 di masa injury. Umpan Tonny Vilhena mampu dibelokkan oleh Sofyan Amrabat.

Dengan kemenanan tersebut skuad asuhan Maurizio Sarri sementara berada di posisi kedua Grup F dengan mengumpulkan tiga poin, berjarak tiga poin dari Manchester City di posisi teratas yang juga menang 2-0 dari Shakhtar Donetsk di pertandingan lain.

Susunan Pemain

Napoli: Reina; Hysaj, Maksimovic, Koulibaly, Ghoulam; Allan, Jorginho (Diawara 80'), Hamsik (Zielinski 70'); Callejon (Rog 73'), Mertens, Insigne

Feyenoord: Jones; Diks, van der Heijden, St Juste, Haps; Amrabat, El Ahmadi, Vilhena; Berghuis (Larrson 86'), Toornstra (Basacikgolu 69'), Boetius

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Napoli Menang 3-1 Atas Feyenoord : http://ini.la/2407153

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Napoli Menang 3-1 Atas Feyenoord"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.