Search

Madrid Catat Hasil Kandang Terburuk dalam 20 Tahun

INILAHCOM, Madrid - Kekalahan dari Real Betis meninggalkan catatan buruk bagi Real Madrid. Ini menjadi rekor kandang terburuk El Real dalam 20 tahun terakhir.

Bermain di Santiago Bernabeu dalam laga tengah pekan, Kamis (21/9/2017) dini hari WIB, Madrid yang kembali diperkuat Cristiano Ronaldo harus menelan kekalahan 0-1 berkat gol Antonio Sanabria di masa injury.

Ini menjadi kekalahan perdana El Real di musim 2017-18 serta yang pertama di kandang, dua laga kandang sebelumnya Los Blancos hanya bisa main imbang.

Belum pernah menang di tiga laga kandang pembuka musim, Madrid menyamai catatan kurang mengesankan di musim 1995-96. Saat itu, mereka menelan dua kekalahan dan sekali imbang di tiga laga kandang awal musim.

Di akhir musim, Madrid berada di posisi enam dengan selisih 17 poin dari Atletico Madrid yang keluar sebagai juara.

Dilansir Marca, kekalahan dari Real Betis menggagalkan upaya Madrid melewati rekor dunia yang dipegang Santos dengan 73 laga selalu mencetak gol.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Madrid Catat Hasil Kandang Terburuk dalam 20 Tahun : http://ini.la/2405992

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Madrid Catat Hasil Kandang Terburuk dalam 20 Tahun"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.