Search

Kunci Sukses Arema FC Ukir Hasil Bagus di Kukar

INILAHCOM, Jakarta - Pelatih Arema FC, Joko Susilo, mengungkap rahasia sukses timnya meraih kemenangan 3-0 di kandang Mitra Kukar.

Bertamu ke Stadion Aji Imbut, Kota Tenggarong, Rabu (20/9/2017) malam kemarin, Arema FC membuka keunggulan di babak pertama berkat gol Johan Ahmad Farizi. Singo Edan menambah dua gol di paruh kedua dari suntingan Hendro Siswanto dan Ahmet Atayev.

Ini menjadi kemenangan tandang terbesar Arema FC sepanjang gelaran Liga 1 berlangsung. Mereka juga jadi tim pertama yang mampu mencuri kemenangan di kandang Mitra Kukar.

Usai pertandingan, Joko Susilo mengatakan hasil tersebut merupakan buah kerja keras pemainnya dalam menjaga konsentrasi selama pertandingan.

"Kuncinya kerja keras dari pemain-pemain kami, sejak awal saya tidak mau melihat kelemahan Mitra atau menilai mereka, tapi lebih fokus pada tim sendiri," kata pelatih yang akrab disapa Gethuk.

"Kalau ingin menang di kandang lawan memang harus kompak dan disiplin, dan alhamdulillah pemain kami melakukan semua hal itu dengan baik," pungkas pelatih 47 tahun tersebut.

Kemenangan dari Mitra Kukar belum mengubah posisi Arema FC di tabel klasemen. Mereka berada di peringkat tujuh dengan raihan 40 poin sedangkan Mitra Kukar 34 angka dari 25 pertandingan.

Sumber: Wearemania

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Kunci Sukses Arema FC Ukir Hasil Bagus di Kukar : http://ini.la/2406015

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Kunci Sukses Arema FC Ukir Hasil Bagus di Kukar"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.