Search

Harga Saham Ajax Melonjak Usai Kalahkan Madrid

INILAHCOM, Jakarta - Kemenangan sensasional Ajax Amsterdam atas Real Madrid di Liga Champions Eropa ikut mempengaruhi kenaikan harga saham Ajax secara signifikan.

Ajax meraih kemenangan bersejarah atas Real Madrid 4-1 di Santiago Bernabeu, Rabu (6/7/2019) dini hari WIB, pada pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions Eropa. Dengan hasil tersebut Ajacied membalikkan agregat menjadi 5-3 setelah sebelumnya mereka kalah 1-2 di leg pertama.

Bagi Ajax ini menjadi kali pertama mereka bisa melaju ke babak perempatfinal Liga Champions Eropa sejak terakhir kali melakukannya pada 2003 silam.

Keberhasilan Ajax mengandaskan Real Madrid yang merupakan juara bertahan Liga Champions Eropa ikut mendongkrak harga saham klub Eredivise Belanda itu. Di sesi pembukaan Rabu pagi pukul 09:15 waktu setempat, saham Ajax melonjak 9,6 persen menjadi 16,8 Euro (269 ribu Rupiah) per saham.

Sedangkan di sesi siang kenaikannya menjadi 11 persen, ini menjadi lonjakan terbesar sejak Maret 2017. Kenaikan harga saham juga ikut mempengaruhi peningkatan nilai pasar Ajax yang mencapai 307,2 juta Euro (5 triliun Rupiah).

Lolos ke perempatfinal, Ajax berpeluang mendapat pemasukan 10,5 juta Euro (168 miliar Rupiah) dari match fee yang diberikan UEFA. Jika mampu melaju lebih jauh, Die Amsterdammers berpotensi mendapat pemasukan tambahan sebesar 31 juta Euro (496 miliar Rupiah).

Ajax Amsterdam merupakan klub sepakbola profesional pertama di Belanda yang melantai di bursa saham dengan nama AFC Ajax NV.

Sumber: Bloomberg

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Harga Saham Ajax Melonjak Usai Kalahkan Madrid : https://ift.tt/2Tn2IUT

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Harga Saham Ajax Melonjak Usai Kalahkan Madrid"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.