Search

Persiwa Desak PSSI Diskualifikasi Persib

INILAHCOM, Jakarta - Persiwa Wamena menolak pertandingan ulang kontra Persib Bandung. Persib harusnya kalah WO karena dianggap gagal menggelar pertandingan sesuai jadwal.

Persiwa harusnya menghadapi Persib dalam pertandingan leg kedua babak 32 besar Piala Indonesia, Senin (4/5/2019). Namun, pertandingan tersebut urung terlaksana disebabkan tidak keluarnya izin infrastruktur dari kepolisian.

Kepolisian menilai konstruksi Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) masih berisiko menampung banyak penonton. Persib sudah menyampaikan surat permohonan penundaan pertandingan kepada PSSI selaku operator Piala Indonesia.

Maung Bandung juga sudah mengirimkan surat elektronik (email) berisi pemberitahuan kepada Persiwa mengenai penundaan pertandingan pada tanggal 2 Februari kemarin, atau hanya berjarak tiga hari dari jadwal kickoff yang seharusnya.

Manajemen Persiwa keberatan dengan penundaan pertandingan. Mereka menganggap Persib sudah menyalahi aturan terkait pemberitahuan penundaan pertandingan.

"Kami ingin PSSI menjaga integritasnya dengan menjalankan Regulasi Piala Indonesia tahun 2018, dimana Regulasi PSSI Pasal 8 Ayat (6) tentang jadwal pertandingan yaitu "klub tuan rumah dari pertandingan tertentu hanya boleh mengajukan permohonan perubahan jadwal pertandingan atas dasar tidak diperolehnya izin dari kepolisian selambat-lambatnya tujuh (7) hari sebelum pertandingan," demikian isi surat pernyataan resmi Persiwa.

Lebih lanjut, Persiwa menolak wacana penjadwalan ulang pertandingan melawan Persib. Klub Liga 2 itu meminta PSSI berlaku tegas dengan menyatakan Maung Bandung kalah WO.

"Persib baru mengirimkan pemberitahuan tanggal 02 Februari mengenai penundaan pertandingan Piala Indonesia Babak 32 Besar."

"Di sini jelas Persib Bandung telah melanggar regulasi yang telat ditetapkan oleh PSSI, untuk itu kami mengajukan keberatan pertandingan ulang."

"Dan kami meminta kepada PSSI dapat menjatuhkan hukuman kepada Persib Bandung karena gagal menyelenggarakan pertandingan dengan hukuman dinyatakan Walkout (WO) atau didiskualifikasi dari Piala Indonesia," lanjut isi pernyataan.[rza]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Persiwa Desak PSSI Diskualifikasi Persib : http://bit.ly/2HS55tm

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Persiwa Desak PSSI Diskualifikasi Persib"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.