Search

Buffon: Tak Ada yang Bisa Gantikan Trio BBC Juve

INILAHCOM, Paris - Gianluigi Buffon mengatakan bahwa Juventus tidak memiliki pemain pendukung yang setara untuk tiga bek adalan mereka, Leonardo Bonucci, Andrea Barzagli dan Giorgio Chiellini, yang mengalami cedera.

Bonucci, Barzagli, dan Chiellini sudah tidak mempekuat Juventus dalam sepakan yang lalu karena mengalami cedera. Mereka juga dipastikan tidak akan bermain di leg pertama babak 16 besar Liga Champiosn Eropa kontra Atletico Madrid.

Meski baru-baru ini Massimiliano Allegri mengatakan bahwa trio BBC itu sudah bergabung latihan bersama skuad, namun lini belakangg Bianconeri masih akan diisi oleh, Daniele Rugani dan Martin Caceres.

Menurut Buffon, Juventus tidak memiliki pemain yang setara untuk menggantikan peran trio BBC itu. Karena selain memberikan dampak saat pertandingan, mereka juga sangat berdampak ketika di luar lapangan.

"Bonucci, Chiellini dan Barzagli adalah pemain yang sangat diperlukan, di luar apa yang mereka lakukan di lapangan," kata kiper Paris Saint-Germain itu dilansir dari Football Italia.

"Ada banyak keterampilan kecil lain yang mereka miliki, yang sangat penting. Tentu saja Juve akan melakukan segalanya untuk mendapatkannya kembali karena mereka sangat berharga," lanjutnya.

"Namun, kalau mereka tidak cedera, tidak akan ada juga peluang bagi pemain lain menggantinya, karena mereka sudah mendapatkan kepercayaan klub dan juga tidak ada pemain yang setara menggantikan mereka," pungkasnya menutup.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Buffon: Tak Ada yang Bisa Gantikan Trio BBC Juve : http://bit.ly/2N1Ryyt

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Buffon: Tak Ada yang Bisa Gantikan Trio BBC Juve"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.