Search

Jerman Bisa Menang dari Ceko karena Beruntung

INILAHCOM, Praha - Jerman mampu memperpanjang rekor kemenangan usai mengalahkan Republik Ceko. Kendati demikian, Joachim Low kurang puas dengan penampilan anak asuhnya di laga tersebut.

Jerman menjalani laga tandang ke National Stadium, Praha, Sabtu (2/9/2017) dini hari WIB, dalam lanjutan pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa Grup C.

Statistik menunjukkan dominasi Jerman sepanjang laga. Mereka melakukan 70 persen penguasaan bola, serta melepaskan 10 shots. Sempat unggul cepat di menit keempat berkat gol Timo Werner, Jerman setelahnya mengalami kesulitan menambah gol.

Bahkan, di menit ke-78 gawang mereka kebobolan gol penyeimbang dari Republik Ceko yang dicetak Vladimir Darida. Gol Mats Hummels di menit ke-88 menjadi penutup kemenangan Tim Panser 1-2.

Hasil tersebut memperpanjang catatan impresif Jerman di Grup C dengan tujuh kemenangan beruntun.

Sayangnya, hasil tersebut tidak serta merta membuat pelatih Joachim Low puas. Low menyebut Jerman bisa menang karena beruntung, ia juga memuji pertahanan Ceko yang sempat menyulitkan timnya.

"Kami benar-benar tidak bisa senang dengan cara kami bermain malam ini. Kami beruntung," kata pelatih 57 tahun kepada Soccerway.

"Republik Ceko bertahan dengan sangat baik, tetapi kami juga menjadikan banyak hal sulit bagi diri kami sendiri," ia memungkasi.

Jerman saat ini berada di peringkat pertama Grup C dengan mengemas nilai sempurna 21 dari tujuh pertandingan yang sudah dilewati, sementara Republik Ceko di urutan tiga dengan poin sembilan.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Jerman Bisa Menang dari Ceko karena Beruntung : http://ini.la/2401791

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jerman Bisa Menang dari Ceko karena Beruntung"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.