INILAHCOM, Jakarta - Saat ini Timnas Indonesia U-19 berada di peringkat tiga Grup B Piala AFF U-18. Berikut ini hitung-hitungan agar Tim Garuda Nusantara bisa lolos ke semifinal.
Indonesia akan menantang Brunei Darussalam di laga pamungkas, Rabu (13/9/2017). Tim asuhan Indra Sjafri diiyakini bisa meraih kemenangan atas Brunei. Tapi, kemenangan saja tidak cukup.
Indonesia harus bisa menang besar minimal 7-0 untuk mengantisipasi Vietnam kalah dari Myanmar. Jika skenario tersebut tercipta, maka ketiga tim sama-sama mengemas sembilan poin. Selisih gol menjadi penentu tim mana yang lolos sebagai juara grup atau runer-up.
Saat ini Vietnam di puncak klasemen dengan poin sembilan dan selisih gol +15. Myanmar di posisi mengemas enam poin dan selisih gol +13 dan Indonesia mengumpulkan enam poin dengan selisih gol +7.
Skenario 1
Indonesia lolos sebagai juara grup andai menang 8-0 lawan Brunei Darussalam dan Myanmar menang 1-0 atas Vietnam.
Skenario 2
Indonesia lolos sebagai runner-up andai menang kurang dari 7-0 atas Brunei Darussalam, sementara Vietnam mengalahkan Myanmar dengan skor berapapun.
Skenario 3
Indonesia lolos sebagai runner-up grup andai menang dari Brunei Darussalam, sementara laga Vietnam dan Myanmar berakhir imbang.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Ini Hitung-hitungan Timnas U-19 Lolos ke Semifinal"
Posting Komentar