INILAHCOM, Ta'Qali - Inggris meraih kemenangan telak 4-0 atas Malta dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2018, Sabtu (2/9/2017) dini hari WIB di National Stadium.
Peluang pertama didapat Inggris menit keempat. Sepakan jarak dekat Kane masih bisa dimentahkan kiper Malta, Hogg.
Inggris mampu mencetak gol di menit ke-21 melalui tandukan Phil Jones. Sayang, wasit menganulirnya karena dinilai melakukan pelanggaran pada kiper.
Inggris memang lebih banyak menguasai bola. Tapi, pertahanan menumpuk Malta membuat tim asuhan Gareth Southgate kesulitan menciptakan peluang matang. Harry Kane dkk. tak mampu membongkart pertahanan rapat Malta di 45 menit pertama. Skor 0-0 bertahan hingga jeda.
Babak kedua berjalan delapan menit, Inggris mampu memecah kebuntuan. Memanfaatkan umpan Alli, sepakan Kane akhirnya mengoyak jala Malta.
Malta hampir menyamakan skor di menit ke-57. Sepakan jarak jauh dilepaskan Magri. Beruntung, bola masih melenceng tipis di kanan gawang Joe Hart.
Menit ke-76, Inggris mencoba mencetak gol dari tendangan jarak jauh. Tapi, upaya yang dilepaskan Rashford masih tetap di pelukan Hogg.
Inggris mampu mencetak gol kedua di menit ke-85. Tendangan jarak jauh yang dilepaskan Ryan Bertrand tak mampu dibendung Hogg.
Inggris mencetak gol ketiga di injury time. Umpan lambung Kane ke pertahanan Malta berusaha dihentikan Hogg. Tapi dia gagal, dan bola dimanfaatkan Welbeck dengan sempurna untuk menjebol gawang Malta.
Belum puas, Inggris kembali mencetak gol keempat di injury time. Kali ini sepakan keras Kane tak mampu dibendung Hogg. Skor 4-0 bertahan hingga laga usai.
Kemenangan ini tak mengubah posisi Inggris di puncak Grup F dengan 17 poin, sementara Malta di posisi juru kunci dengan poin nol.
Susunan pemain
Inggris: Hart; Walker, Cahill, Jones, Bertrand; Henderson, Livermore; Oxlade-Chamberlain (Welbeck 77'), Alli (Vardy 70'), Sterling (Rashford 46');Kane.
Malta: Hogg; Magri, Steve Borg, Agius, Zach Muscat, Zerafa (Camilleri 75'); Ryan Fenech (Paul Fenech 83'), Kristensen; Pisani; Schembri (Mifsud 86'), Farrugia.
Baca Kelanjutan Inggris Gasak Malta 4-0 : http://ini.la/2401780Bagikan Berita Ini
0 Response to "Inggris Gasak Malta 4-0"
Posting Komentar