Search

Garuda Muda AQUADNC Latihan Intensif Jelang ke AS

INILAHCOM, Jakarta - SSB Batu Agung akan mewakili Indonesia di putaran final dunia Danone Nations Cup (DNC) 2017. Sebelum bertolak ke Amerika Serikat, mereka melakukan training camp selama 10 hari di Sentul, Bogor, Jawa Barat.

Pemusatan latihan berlangsung dari tanggal 7 sampai 16 September 2017. SSB Batu Agung secara intensif mendapat materi pelatihan dari pelatih Garuda Muda AQUADNC 2017 asal Jepang, Otsuka Koichi.

Salah satu bentuk pelatihan intensif ini adalah pertandingan persahabatan antara tim Garuda Muda AQUADNC dengan SSB Salfas Soccer Academy yang merupakan juara AQUADNC 2016 dan Cipta Cendekia Football Academy, perwakilan Indonesia untuk Gothia Cup 2017 di Tiongkok.

"Dari serangkaian kegiatan yang dijalani oleh tim Garuda Muda, kami mengadakan beberapa pertandingan persahabatan untuk mengasah mental anak-anak ini agar terbiasa dengan iklim kompetisi," kata Otsuka dalam rilis yang diterima INILAHCOM, Kamis (14/9/2017).

"Kami mendatangkan tim-tim yang sebelumnya berlaga di kompetisi sepak bola muda internasional dengan harapan dapat memberikan dorongan dan semangat bagi tim Garuda Muda sebelum bertanding," ia melanjutkan.

Tim Garuda Muda AQUADNC 2017 akan bertolak ke New York, Amerika Serikat, pada 18 September mendatang . Mereka akan berhadapan dengan 31 negara peserta final dunia DNC lainnya pada 2224 September 2017.

Sesuai hasil pengundian grup final dunia, Indonesia berada di Grup D bersama Inggris, Uni Emirat Arab, dan Afrika Selatan.[rza]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Garuda Muda AQUADNC Latihan Intensif Jelang ke AS : http://ini.la/2404599

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Garuda Muda AQUADNC Latihan Intensif Jelang ke AS"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.