Search

Tak Ada Peluang Untuk Ibra Balik ke Milan

INILAHCOM, Milan - Direktur AC Milan, Leonardo mengungkapkan jika saat ini tidak ada kemungkinan Zlatan Ibrahimovic akan kembali bergabung ke San Siro Stadium.

Sebelumnya Milan dikabarkan akan mendatangkan Ibrahimovic untuk memperkuat lini serang mereka setelah melepas Andre Silva dan Carlos Bacca musim panas lalu. Sebaba, saat ini Rossonerri hanya memiliki dua striker Gonzalo Higuain dan Patrick Cutrone.

Namun demikian, Leonardo mengatakan jika saat ini belum ada peluang untuk Ibra kembali ke klub yang pernah ia bela pada 2010 hingga 2012 lalu.

"Ibra memang memiliki hubungan yang sangat dekat dengan Milan, semua orang tahu ini," ujar Leonardo dikutip dari Football Italia.

"Kami tidak dapat menyangkal bahwa ini lebih dari pemikiran singkat yang ada dalam pikiran kami, karena dia luar biasa dan memiliki karakteristik yang sangat spesifik, tetapi saat ini tidak mungkin untuk dia kembali," pungkasnya menutup.

Saat ini Ibra berstatus sebagai pemain dari klub Liga Amerika (Major League Soccer), LA Galaxy dan sudah mencetak 10 gol untuk tim yang juga pernah dibela oleh David Beckham tersebut.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Tak Ada Peluang Untuk Ibra Balik ke Milan : https://ift.tt/2zTfAXD

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Tak Ada Peluang Untuk Ibra Balik ke Milan"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.